logo

logo smk
Selenggarakan Workshop Pelatihan Pembuatan Soal Ujian Sekolah Berbasis HOST

SMK Muhammadiyah 5 Surakarta- Selenggarakan Workshop  Guru mata pelajaran bertanjuk tema ‘ Pembuatan Soal - Soal HOTS Ujian Sekolah Tahun Pelajaran 2020/2021. Situasi Pandemi yang tak kunjung berakhir tak membuat padam semangat Guru untuk selalu mempersiapkan pelayanan pembelajaran daring yang maksimal disekolah .Tidak terasa sudah memasuki masa akhir Semester Genap Tahun Pelajaran 2020/2021 tentu sekolah segera mempersiapkan diri untuk melakukan penilaian Ujian peserta didik. Banyak hal yang harus di siapkan dalam menyambut ujian, salah satu dengan mempersiapkan pembuatan naskah soal. Tidak melihat  situasi dan kondisi tertentu, tuntutan untuk memberikan fasilitas pendidikan menjadi hal pokok yang harus dikerjakan lembaga pendidikan. SMK Muhammadiyah 5 Surakarta hadir selalu berusaha memberikan bekal kepada pendidik untuk mempermudah dan mempertajam dalam pengelolaan pembuatan soal agar lebih relavan dan berkualitas. Tujuan diselenggarakan workshop tersebut untuk mempersiapkan dan memberikan kemudahan dalam penyusunan naskah soal terutama soal berbasis Higher Order Thinking (HOST) yang merupakan ranah pengasahan kognitif bertujuan untuk mengasah ketrampilan mental seputar pengetahuan seperti mengingat (remembering), memahami (understanding), mengaplikasikan (applying),menganalisis ( analyzing), mengevaluasi (Evaluating) dan mencipta (Creating). Kegiatan workkshop yang langsung disampaikan oleh pengawas (Joko Suyatno) memberikan banyak wawasan,ilmu  dan pengalam

 Kegiatan tersebut membuat kesan  tersendiri bagi Guru SMK Muhammadiyah 5 Surakarta. Nita , Salah satu Guru Produktif Tata Busana memberikan kesan “ mmh..  cukup bagus workshop tsb untuk mngetahui pekembangan / peningkatan penyusunan soal dengan menerapkan konsep HOTS. tidak hanya untuk penyusunan soal saja tapi juga dapat diimplementasikan dalam kegiatan pembelajaran, karena HOTS tujuan akhir yang dicapai melalui pendekatan, proses dan metode pembelajaran . ini juga yang menjadi tantangan bagi guru. Guru harus mampu menerapkan dan menguji siswa melalui soal-soal HOTS untuk mengukur kompetensi siswa. Disamping guru harus benar-benar menguasai materi dan strategi pembelajaran, guru pun dihadapkan pada tantangan dengan lingkungan dan intake siswa yang diajarnya”. Ungkapnya.Kamis(4/3)